Advertisement

Berganti Hari Belajar Ketenangan


 Kehidupan manusia juga terus berjalan cepat seiring dengan berjalannya waktu.

Dalam celah hari-hari penuh warna yang dihayati dan dijelajahi, ada kita menyadari atau tidak, manusia sebenarnya telah melalui berbagai ujian dan dugaan duniawi.

Ujian-ujian yang diberi oleh Allah itu datang menyapa silih berganti dalam berbagai bentuk dan rupa.

Allah menguji seseorang bukan karena benci kepada kita, tetapi percayalah Allah menguji kita karena DIA sangat kasih kepada kita.

Cuma kita sebagai hambaNya, adakala tidak mampu bertahan dan bersabar dalam menghadapi ujianNya.

Kita harus senantiasa tabah demi meraih ridhoNya.

Tetap berprasangka baik kepada Allah, apapun ujianmu semua itu pasti berlalu.

Kami termasuk orang yang kuat dan pasti bisa menghadapi segala ujian hidup kan?.

Berita di medsos, hampir tiap jam, bahkan setiap saat, tentang sakit (sakit corona atau yg lainnya), kematian, ekonomi, kekisruhan dan lain lain.

Ini memicu kegundahan, stress dan lain lain.

Solusinya cukup dg jangan dibaca medsos (stop baca tdk penting) atau matikan HP.

Selesaikah itu? TIDAK.

Ketenangan itu ada di hati kita masing².

Sederhana solusinya ingatlah Allah , walaupun ini tdk mudah, bagi sebagian dari kita.

Paksa diri utk mengingat Allah (minimal perbanyak istighfar). 

In syaa Allah dari dipaksa di awal, akhir akan berujung kenikmatan dan ketenangan hati.

Bahaya terbesar dalam hidup ini adalah bila tidak mau bertaubat, padahal taubatlah gerbang ketenangan, jalan keluar dan pertolongan tidak disangka.

Hati ini di bolak-balik oleh Allah, maka terus perbanyak ingat dan menyebut asma Allah, niscaya akan diberi ketenangan.

Bersama Allah, tdk saja hati semakin tenang, bersih, semua persoalan terselesaikan & kebahagiaanpun akan didapatkan.

Posting Komentar

0 Komentar