Advertisement

Rendah Hati


Orang baik itu orang yang selalu merasa diriya jelek. Sehingga mereka selalu berusaha untuk memperbaiki diri. Mereka berusaha untuk memperbaiki diri, agar jadi orang baik.

Orang jelek, orang yang selalu merasa dirinya baik. Bangga dengan keadaan dirinya, dan suka menjelekkan orang. Orang pandai itu, orang yang selalu merasa dirinya bodoh. Mereka berusaha membaca, belajar, berlatih, agar jadi orang pandai.

Orang bodoh itu, orang yang merasa dirinya sudah pandai. Puas dengan pengetahuannya, dan suka merendahkan orang. Orang mulia itu, orang yang selalu merasa dirinya hina. Mereka usaha memperbaiki diri, berakhlak mulia, agar jadi mulia.

Orang hina itu, orang yang merasa dirinya sudah mulia. Bangga dengan kemuliaannya, dan suka menghinakan orang. Orang berhasil itu, orang yang selalu merasa dirinya gagal. Mereka berusaha, bekerja keras, agar jadi orang berhasil.

Orang gagal itu, orang yang merasa dirinya sudah sukses. Puas dengan pencapaiannya, dan suka menyepelekan orang.

Posting Komentar

0 Komentar