Advertisement

Sibukkan Diri Dalam Kebaikan


Dalam kehidupan ini selalu ada dua sisi dalam segala hal; kebaikan dan keburukan

Seseorang yang bisa melihat sisi baik dalam berbagai hal berarti memiliki jiwa yang sehat

Dan seseorang yang memiliki jiwa yang sehat mengundang kebaikan demi kebaikan

Bila sebaliknya yang kita rasakan adalah berbagai keburukan maka perbaiki jiwa kita

Ingatlah bahwa orang-orang yang paling bahagia tidak selalu memiliki hal terbaik

mereka hanya berupaya menjadikan yang terbaik dari setiap hal yang telah hadir.

1. Kalau berselisih dengan pelanggan...

walaupun kita menang...

Pelanggan tetap akan lari...

2. Kalau berselisih dengan rekan sekerja...

Walaupun kita menang...

Tiada lagi semangat bekerja dalam tim...

3. Kalau berselisih dengan boss... 

Walaupun kita menang...

Tiada lagi masa depan di tempat itu...

4. Kalau berselisih dengan keluarga...

Walaupun kita menang...

Hubungan kekeluargaan akan renggang...

5. Kalau berselisih dengan teman...

Walaupun kita menang...

Yang pasti kita akan kekurangan teman...

6. Kalau berselisih dengan pasangan...

Walaupun kita menang...

Perasaan sayang pasti akan berkurang...

7. Kalau berselisih dengan siapapun...

Walaupun kita menang... Pada prinsipnya kita kalah...

 Yang menang, hanya EGO DIRI SENDIRI yang tinggi dan yg naik adalah EMOSI...... 

Yang jatuh adalah CITRA dan JATI DIRI KITA SENDIRI..... 

Tidak ada artinya kita menang dalam perselisihan...

Apabila menerima teguran, tidak usah terus melenting atau berkelit, bersyukurlah, masih ada yang mau menegur kesalahan kita... 

Berarti masih ada orang yang memperhatikan kita...

Jaga selalu kekompakan dalam kebersamaan...

Jaga lisan, perbuatan dan tulisan agar tidak ada hati yang tersakiti.

Semoga kita semua selalu dapat menjaga dan mengedalikan Ego dan Emosi, 

Dan selalu menjadi manusia yang pandai bersyukur...

"Jangan menjelaskan tentang dirimu kepada siapa pun,

Karena yang menyukaimu tidak butuh itu dan yang membencimu tidak percaya itu."

Teruslah melangkah selama engkau berada di jalan yang baik, meski terkadang kebaikan tidak selamanya dihargai.

Hidup bukan tentang siapa yang terbaik, tapi siapa yang mau berbuat baik.

Jika datang kepadamu gangguan, jangan berpikir bagaimana cara membalas dengan yang lebih pedih, tapi berpikirlah bagaimana cara membalas dengan  yang lebih baik.

Sahabat yang baik, fokus pada masalah hanya akan membuat kita terjebak pada kesibukan membicarakan masalah tanpa solusi. Padahal hal itu tidak membuat masalah selesai. Pelajarilah masalah dengan hati yang jernih kemudian fokuslah dalam mencari jalan keluarnya. Dan, salah satu jalan menemukan solusi adalah dengan bermusyawarah.

Tuhan  menyukai hamba-hamba-Nya yang menempuh jalan musyawarah dalam menyelesaikan permasalahan mereka. Hindari sikap otoriter dan egois dalam mencari jalan keluar dari suatu masalah. Hargailah pikiran, pendapat dan upaya orang lain. Terlebih jika masalah yang kita hadapi adalah urusan bersama, bukan urusan pribadi.

Oleh karena itu, setiap kali kita bertemu dengan permasalahan, marilah kita selalu mengedepankan semangat menemukan solusinya. Semoga dengan begitu, sebesar apapun permasalahan yang kita hadapi, persaudaraan di antara kita sebagai orang-orang yang beriman kepada Alloh SWT, tetap terjaga. Aamiin yaa Robbal ‘aalamiin.Jika mudah untuk berburuk sangka kepada seseorang, maka orang lain pun akan mudah berburuk sangka kepada kita.

Begitulah juga perkara buruk yang lainnya.

        Jika kita suka menolong orang, orang akan suka menolong kita.

Begitulah juga perkara yang baik lainnya.

        Pastikan setiap langkah kita dalam kehidupan ini ada kebaikan untuk kita dan orang lain, baru kita akan dirahmati oleh Alloh

       Lakukanlah kebaikan sekecil apapun karena kau tak pernah tahu kebaikan apa yang akan membawamu ke surga..

(Imam Hasan Al-Bashri)

Jadilah orang yang dermawan tapi jangan jadi pemboros. Jadilah orang yang hidup sederhana tetapi jangan menjadi orang yang kikir ".

Bedakan antara hidup sederhana dengan kikir, meskipun kita hidup dalam penuh kesederhanaan, janganlah pelit untuk diri sendiri maupun orang lain.

Kita harus mau mengeluarkan dana untuk sesuatu yang memang benar-benar kamu butuhkan. Sedangkan untuk hal-hal yang kurang bermanfaat sebaiknya dihindari.

Selain itu hiduplah sederhana dengan tidak melupakan hak-hak orang lain dalam harta benda kita.

Yaa, kita harus tetap bersedekah agar harta yang kamu miliki bisa membawa berkah, dengan begitu hidup sederhana semakin bahagia.

Selamat pagi.. dan selamat berlibur .. bersama keluarga tercinta dan tersayang, semogab bahagia selalu,

Posting Komentar

0 Komentar