Advertisement

Ayoo Tebar Kebaikan

 

Teruslah menebar kebaikan, sekalipun tidak ada yang memberikan  komentar.  Sebab kita tidak akan pernah tahu amalan mana yang akan memasukan kita ke dalam surga-Nya. Kita pun tidak pernah tahu, melalui kalimat mana hidayah Allah akan masuk ke dalam hati kita.

Bersyukurlah karena Allah selalu memberi jalan dan peluang kepada kita untuk berbuat kebaikan. Boleh jadi, kebaikan tersebut hanya sekadar kata nasihat yang tampak sederhana.

"Setiap kebaikan adalah sedekah".

Bahwa setiap kebaikan yang dilakukan oleh manusia dengan niat baik tergolong sedekah yang diganjar pahala oleh Allah. Jadi sedekah itu tidak terbatas hanya pada sumbangan harta saja.

Dan tidak ada balasan perbuatan baik kecuali akan mendapatkan kebaikan pula.

"Orang yang suka berbuat kebaikan ketika di dunia, mereka adalah orang yang baik di akhirat nanti dan orang yang suka berbuat kejelekan ketika di dunia, mereka adalah orang yang jelek di akhirat nanti".

Bahkan bisa jadi sedekah dengan selain harta itu akan dirasakan lebih baik oleh yang lain.

"Senyummu kepada saudaramu adalah sedekah. Engkau menyuruh kepada kebaikan dan melarang dari kemungkaran adalah sedekah. Engkau memberi petunjuk kepada orang di tempat ia tersesat adalah sedekah. Engkau menuntun orang yang lemah penglihatannya adalah sedekah. Engkau menyingkirkan batu, duri, dan tulang dari jalan adalah sedekah dan engkau menuangkan air dari embermu ke ember saudaramu adalah sedekah".

Untuk itu kita tidak boleh meremehkan arti kebaikan yang kita lakukan.

Semoga Allah Ta'ala memberikan kemudahan kepada kita untuk mengamalkan kebaikan dan meninggalkan kemungkaran. 

MUDAHNYA MENJADI ORANG YANG BERUNTUNG..

Allah selalu memberikan kemudahan kepada hambaNya.
Untuk menjadi hamba yang beruntung, yang selalu mendapat hal kebaikan sangat mudah..

Iyaa, jika ingin menjadi orang yang beruntung berbuat lah kebajikan.

Sekecil apapun hal baik yang engkau perbuat akan dibalas oleh Allah sebaik-baik nya.
Apalagi perbuatan baik yang besar.
Masya Allah.

Dan sekecil apapun hal baik yang bisa kita serukan kepada sesama, maka Allah akan memberikan hal baik pula kepada kita.

Mengingatkan hal buruk untuk dijauhipun juga bisa menjadi pengingat untuk diri sendiri bukan?..
Kebersamaan selalu terlihat menyenangkan.
Kesendirian kadang juga kita perlukan.
Karena saat itulah kadang kita bisa temukan nilai diri yang mungkin pernah hilang.

Tak apa harus sendiri, karena diri yang perlu dimengerti.
Jangan terlampau bersedih, jangan pula terlampau bahagia.

Sedih ataupun bahagia akan selalu ada. Sedih dan bahagia akan selalu bersama, seperti siang dan malam.

Selalu berdamai menjaga harmonisasi alam.
Tersenyumlah, bahagialah..

Posting Komentar

0 Komentar